Inkracht Van Gewijsde
Definisi dan arti kata Inkracht Van Gewijsde adalah putusan berkekuatan hukum tetap. Istilah ini diambil dari Bahasa Belanda yang kata aslinya ialah Kracht Van Gewijsde. Berdasarkan makna kata tekstual, maksud dari istilah ini ialah kekuatan terhadap putusan yang sudah benar. Status Putusan yang berkekuatan hukum tetap hanya mungkin didapatkan apabila suatu putusan sudah tidak dapat diajukan upaya hukum biasa lagi.